Passing Grade UNS SNMPTN dan SBMPTN 2016

Passing Grade UNS SNMPTN dan SBMPTN 2016 - Berikut ulasan passing grade SNMPTN UNS dan SBMPTN 2016. Universitas Sebelas Maret Surakarta, biasa disingkat sebagai UNS, atau Universitas Sebelas Maret adalah salah satu universitas negeri di Indonesia yang berada di Kota Surakarta. Universitas yang giat membangun ini, menyediakan berbagai paket pendidikan diploma, sarjana, pascasarjana, dan doktoral.Univesitas Sebelas Maret atau yang biasa dikenal UNS merupakan salah satu perguruan tinggi yang berada di kota Solo, The Spirit of Java. Terletak di sisi timur kota Solo, UNS memiliki kampus dengan suasana kondusif, teduh, rimbun pepohonan, asri, dan nyaman untuk mendukung kesuksesan pembelajaran para mahasiswanya.

Kisah haru Indra Herdiana, pernah empat kali gagal ikut seleksi PTN

Brilio- Hari ini, Sabtu (9/5), adalah hari yang sangat menentukan bagi para siswa-siswi SMA. Sebab, pengumuman siapa saja yang berhasil lolos SNMPTN akan segera diumumkan. Bagi yang diterima tentunya akan bersorak gembira. Namun bagi yang gagal tentu saja akan menyesakkan hati.

Namun jangan jadikan kegagalan tersebut menjadi sesuatu yang membuat kamu tambah down. Kamu harus mencontoh kegigihan Indra Herdiana. Mahasiswa ini tetap bangkit terus dan terus meski mengalami berbagai kegagalan saat mengikuti ujian seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Di SNMPTN 2015 kemarin : Kedokteran Jadi Program Studi Favorit

Rimanews – Antusias pendaftar Seleksi Masuk (Simak) Universitas Indonesia (UI) begitu tinggi mencapai 41.271 peserta. Pada program S1 Reguler, program studi yang paling diminati adalah Pendidikan Dokter sebanyak 4.775  orang.
Pada Program S1 Paralel, pendaftar terbanyak adalah program studi Ilmu Hukum sebanyak 3.854 orang, sedangkan, pada program pendidikan Vokasi, Komunikasi menjadi program studi yang paling diminati dengan pemilih sebanyak 2.152 orang. Lebih lanjut, pada program Magister (S2), program studi yang paling diminati adalah Magister Manajemen.

Suka Cita Mahasiswa Baru Hasil Seleksi SNMPTN 2015

BANDUNG, itb.ac.id - Barisan putih abu-abu tampak memadati Sasana Budaya Ganesa (Sabuga) ITB pada Selasa (09/06/15). Bersamaan dengan hari diadakannya ujian SBMPTN, siswa yang diterima di ITB melalui jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) melakukan registrasi ulang. Pendaftaran ulang ini selanjutnya disusul dengan agenda pemotretan pas foto. 

Melangkahkan kaki keluar dari Sabuga, para mahasiswa baru disambut oleh kakak-kakak angkatan yang akan memandu mereka. Sambutan ini berasal dari fakultas, unit, almamater SMA, maupun paguyuban daerah yang ikut bersuka cita dengan kehadiran mahasiswa baru. Di sekeliling Sabuga pun berdiri stand-stand dari berbagai komunitas, baik itu profit maupun non profit. Stand profit menjual berbagai suvenir ITB dan keperluan mahasiswa baru, seperti jas lab dan buku-buku kuliah Tahap Persiapan Bersama (TPB). Stand non profit memberikan berbagai informasi yang dibutuhkan oleh mahasiswa baru, seperti jenis-jenis beasiswa yang ada di ITB, daerah kos di sekitar ITB, dan asrama ITB.

Pelaksanaan SNMPTN 2015 Dievaluasi

MEDAN (Berita): Pelaksanaan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 dievaluasi untuk perbaikan kebijakan panitia pusat dalam proses SNMPTN 2016 mendatang.
“Evaluasi ini dilakukan oleh semua panitia SNMPTN di seluruh Indonesia, karena kegiatan ini merupakan satu upaya dalam mendiskusikan dan menganalisis proses SNMPTN yang telah dilakukan oleh panitia,” kata Ka humas Universitas Negeri Medan (Unimed), M Surip.